Home
» Pendidikan
» Peduli Pandemik Covid-19, Irawati Hermawan Usulkan Alternatif Sistem Pemilihan Ketua IKA UNPAD
Sunday, March 15, 2020
Dampak Covid-19 (virus Corona) kian meluas ke berbagai Negara, mengancam dan mengganggu aktivitas kehidupan dan penghidupan manusia bahkan banyak memakan korban jiwa manusia.
Dan demi mencegah penularan virus mematikan tersebut diantaranya masyarakat diingatkan untuk menghindari kontak fisik langsung (berslaman, cium tangan, berpelukan), juga menunda kegiatan yang mengumpulkan banyak orang.
Sementara itu, Reuni Akbar dan Pemilu Raya IKA UNPAD untuk pemilihan Ketua IKA UNPAD 2020-2024 rencananya akan diselenggarakan pada tanggal 4 April 2020, dengan sistem pemilihan langsung (one man one vote). Pihak Panitia Pemilu Raya menyebutkan sekitar 4000 pemilih ditargetkan hadir di acara untuk memilih salah satu dari ke-6 calon ketua IKA UNPAD.
Mencermati hal tersebut di atas dan fakta bahwa Pemilu Raya IKA UNPAD akan diadakan di tengah gejolak penyebaran virus Covid 19 di Indonesia, Irawati Hermawan yang ikut kontestasi dalam pemilihan Ketua IKA UNPAD langsung merespon hal ini dan mengajak semua untuk peka dan peduli terhadap situasi yang terjadi di dalam kehidupan masyarakat.
Maka bersama para pendukungnya dari sebuah hotel di kawasan Pasteur Bandung, Sabtu Siang itu (14/3/2020), Ira menyampaikan beberapa pandangannya sebagai berikut:
- Sistem pemilihan secara langsung kemungkinan besar tidak dapat dilakukan pada tanggal 4 April 2020, mengingat adanya larangan Pemerintah mengumpulkan massa dalam jumlah besar. Selain itu akan ada kekhawatiran para pemilih untuk datang ke lokasi Pemilu Raya.
- Saya mendukung Panitia untuk tetap melakukan pemilihan, namun perlu dipikirkan alternatif penyelenggaraan selain sistem pemilihan langsung.
- Semua keputusan tentang Pemilu Raya ini sepenuhnya saya percayakan kepada keputusan Musyawarah Besar IKA UNPAD yang akan diselenggarakan pada 21 Maret 2020 yang akan datang.
“Pemilu Raya IKA UNPAD penting buat para Alumni UNPAD, namun ada yang lebih penting lagi, yaitu kepekaan dan kepedulian sebagai insan intelektual terhadap masyarakat di lingkungan kita sebagaimana diamanatkan Tri Dharma Perguruan Tinggi (Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat)”, katanya pasti. (AGP)***
Tatarjabar.com
March 15, 2020
CB Blogger
IndonesiaPeduli Pandemik Covid-19, Irawati Hermawan Usulkan Alternatif Sistem Pemilihan Ketua IKA UNPAD
Posted by
Tatarjabar.com on Sunday, March 15, 2020
Dampak Covid-19 (virus Corona) kian meluas ke berbagai Negara, mengancam dan mengganggu aktivitas kehidupan dan penghidupan manusia bahkan banyak memakan korban jiwa manusia.
Dan demi mencegah penularan virus mematikan tersebut diantaranya masyarakat diingatkan untuk menghindari kontak fisik langsung (berslaman, cium tangan, berpelukan), juga menunda kegiatan yang mengumpulkan banyak orang.
Sementara itu, Reuni Akbar dan Pemilu Raya IKA UNPAD untuk pemilihan Ketua IKA UNPAD 2020-2024 rencananya akan diselenggarakan pada tanggal 4 April 2020, dengan sistem pemilihan langsung (one man one vote). Pihak Panitia Pemilu Raya menyebutkan sekitar 4000 pemilih ditargetkan hadir di acara untuk memilih salah satu dari ke-6 calon ketua IKA UNPAD.
Mencermati hal tersebut di atas dan fakta bahwa Pemilu Raya IKA UNPAD akan diadakan di tengah gejolak penyebaran virus Covid 19 di Indonesia, Irawati Hermawan yang ikut kontestasi dalam pemilihan Ketua IKA UNPAD langsung merespon hal ini dan mengajak semua untuk peka dan peduli terhadap situasi yang terjadi di dalam kehidupan masyarakat.
Maka bersama para pendukungnya dari sebuah hotel di kawasan Pasteur Bandung, Sabtu Siang itu (14/3/2020), Ira menyampaikan beberapa pandangannya sebagai berikut:
- Sistem pemilihan secara langsung kemungkinan besar tidak dapat dilakukan pada tanggal 4 April 2020, mengingat adanya larangan Pemerintah mengumpulkan massa dalam jumlah besar. Selain itu akan ada kekhawatiran para pemilih untuk datang ke lokasi Pemilu Raya.
- Saya mendukung Panitia untuk tetap melakukan pemilihan, namun perlu dipikirkan alternatif penyelenggaraan selain sistem pemilihan langsung.
- Semua keputusan tentang Pemilu Raya ini sepenuhnya saya percayakan kepada keputusan Musyawarah Besar IKA UNPAD yang akan diselenggarakan pada 21 Maret 2020 yang akan datang.
“Pemilu Raya IKA UNPAD penting buat para Alumni UNPAD, namun ada yang lebih penting lagi, yaitu kepekaan dan kepedulian sebagai insan intelektual terhadap masyarakat di lingkungan kita sebagaimana diamanatkan Tri Dharma Perguruan Tinggi (Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat)”, katanya pasti. (AGP)***
Subscribe to:
Post Comments
(
Atom
)
No comments :
Post a Comment